Hari itu telah tiba. Yak, Sabtu 10 November 2012. Kami harus berangkat onsite ke Sumbawa. Dengan berbekal ilmu yang saya dapat belum ada 1 tahun bekerja disini, saya harus pergi ke client untuk menjalankan tugas. Waw, suatu amanah dan tugas besar menanti. Perasaan saya campur-campur waktu itu, antara senang, sedih, takut, tertantang, bingung,, haha,, galau super. Beruntung ada teman saya yang kesana duluan, jadi saya banyak tanya sama dia tentang kondisi disana bagaimana. Beruntung lagi karena saya berangkat berdua. Perjalanan dimulai dari kos-kosan, kami berangkat jam 7 pagi naik taxi untuk menuju bandara Ngurah Rai. Sampe bandara kami langsung menuju ke penerbangan domestik. Kali ini kami gak seperti teman kami sebelumnya, yang ke Sumbawa naik seaplane. Kami harus transit dulu ke Mataram. Jadi dari Bali ke Mataram naik pesawat, lalu dari Mataram ke Pelabuhan Kayangan naik travel, baru dari pelabuhan Kayangan ke Sumbawa naik boat. Woww, perjalanan yang sangat panjang dan pasti sangat seru. Tidak kalah seru dengan pengalaman teman saya yang naik seaplane itu, katanya rasanya kayak naik layang-layang,,ngeri abis.. Turbulensi tinggi..hehehe :p
Pesawat kami datang, kami naik pesawat baling-baling rupanya, mungkin penerbangan jarak dekat..hehe. Kami segera naik pesawat dan mendapat kursi di dekat roda pesawat, rasakan sensasinya,,hehe. Karena ketika roda keluar dan masuk dari tempatnya, tampak sedikit ngeri kalau dilihat dari tempat duduk saya. Pesawat kami berangkat pukul 8 pagi pas tanpa delay. Kami menaiki maskapai Merpati, pesawatnya cukup nyaman menurut saya. Perjalanan dari Bali ke Lombok memakan waktu sekitar 45 menit. Di tengah-tengah perjalanan pihak maskapai memberi kami snack. Lumayan ya dapet snack.. :D Taraaa, akhirnya kami sampai di Bandara International Lombok (BIL). Jam sembilan kurang 10 kami sampai. Bingung mau ngapain disini karena kami baru dijemput travel jam 1 siang. Daripada bingung mending narsis dulu..hihi..
|
Narsis sebentar setelah turun pesawat |
|
Welcome to BIL |
Setelah bernarsis ria dengan tulisan BIL kami segera menuju tempat pengambilan koper. Sambil menunggu koper, kami meyusun rencana, mau kemana kami setelah ini? Akhirnya kami memutuskan untuk pergi ke mall Mataram. Kami naik bus Damri menuju Mataram, tarif bus ini 15 ribu rupiah. Pada pagi itu kebetulan bus damri sedang tidak penuh, jadi kami bisa memilih tempat duduk yang kami inginkan. Setelah perjalanan kurang lebih 50 menit, sampailah kami di terminal bus damri. Kami harus turun disini karena ini adalah tempat penurunan terakhir. Beruntungnya karena di depan terminal damri ini sudah ada deretan taxi blue bird menunggu penumpang. Kami segera menaiki taxi untuk melanjutkan perjalanan ke Mataram mall.
Sampailah kami di mall Mataram setelah kurang lebih 10 menit perjalanan. Naik taxi dari terminal damri ke mall Mataram gak sampe habis 10 ribu. Haha..sampai di mall Mataram waktu masih menunjukkan jam 10.15 pagi. Mau ngapain kami sampai jam 1 siang nanti dengan koper besar yang harus ditenteng? Akhirnya kami memilih ngentang di KFC selama kurang lebih 3 jam. Untungnya gak diusir.. :D Kami memesan paket super besar dan cream soup favorit saya. Disana sambil makan kami ngelihatin aktifitas orang-orang. Lha mau ngapain lagi ya? :D
|
Makaaaaan,,, serbuuuu,,, :D |
Ting tong, waktu sudah menunjukkan jam 1 siang. Waktunya travel menjemput, tapi kami tunggu lama kok gak datang-datang. Ternyata pak travel menelepon dan mengabari bahwa ban travelnya bocor. Kami menunggu kurang lebih 1 jam baru pak travelnya datang. Perjalanan menuju pelabuhan Kayangan pun dimulai. Saya memilih tidur saja, karena ngantuk sekali. Kurang lebih setelah 2 jam perjalanan kami sampai di pelabuhan Kayangan. Alhamdulillah belum terlambat, karena boat ke Sumbawa akan berangkat jam setengah 5 sore. Kami antri di loket pemberangkatan di pelabuhan Kayangan. Untuk menaiki boat khusus karyawan PT NNT ini, disana kami ditanyai siapa nama sponsor kami. Sponsor disini maksudnya adalah pihak yang bertanggung jawab terhadap kami nantinya ketika kami bekerja di PT NNT. Kami menyebutkan nama sponsor kami, bapak petugas lalu mencari di daftar list. Sebelum kami diperbolehkan masuk, petugas memberi kami tanda pengenal visitor untuk dikenakan sebagai tanda boarding pass. Berikut penampakannya:
|
Visitor name tag sebagai boarding pass |
Kami berjalan menuju dermaga pelabuhan Kayangan. Kami berjalan cepat karena takut ketinggalan boat..hehe.. Tapi Alhamdulillah boat belum berangkat. Sebelum masuk ke boat alangkah baiknya untuk berfoto dulu..hehe..
|
Penampakan dermaga pelabuhan Kayangan |
|
Penampakan saya dan dermaga pelabuhan Kayangan :D |
Wiih, boat PT NNT ini keren sekali. Gede, bersih, keren.. :D Kami memilih tempat duduk di depan. Satu deret tempat duduk ada 3 kursi, saya memilih kursi pinggir jendela supaya bisa melihat pemandangan laut. Soalnya air lautnya biru dan jernih, keren sekali.. :D Sebelum boat berangkat, pihak petugas memutarkan video tentang boat, tentang aturan-aturan yang harus dipatuhi dan tentang tindakan keamanan apabila terjadi musibah. Dari video tersebut dikatahui bahwa perjalanan dari pelabuhan Kayangan ke pelabuhan Benete di Sumbawa memakan waktu kurang lebih 1,5 jam.
Di perjalanan saya berusaha untuk tidur, karena saya merasa mual. Kebetulan sore ini ombaknya agak besar. Jadi naik boat ini agak-agak ngeri gimana gitu. Karena ini jenis speed boat, ketika ombaknya besar itu kayak berasa naik turun-naik turun, kayak naik kora-kora di jatim park, pusing. Setelah kurang lebih 1,5 jam perjalanan, sampailah kami di pelabuhan Benete. Kami keluar dari dermaga menuju pintu keluar pelabuhan. Di luar, sudah ada taxi yang menjemput kami untuk menuju daerah Townsite. Kawasan kerja PT NNT ini terletak di tengah hutan. Jadi PT NNT membuat kota buatan di tengah-tengah hutan, yang dinamakan Townsite.
Perjalanan dari Benete ke Townsite kurang lebih membutuhkan waktu 45 menit. Taxi mengantar kami menuju Camp Service untuk mengambil kunci camp dan peraturan di daerah camp. Disana telah ada sponsor kami yang menunggu di Camp Service dan kemudian mengantar kami ke camp masing-masing. Dan tibalah saya di camp saya. Ternyata saya kebagian satu kamar 2 orang. Kamarnya lumayan bagus. Kamar ini dibuat dari container yang dipasang berderet-deret. Kamar ini letaknya berkompleks. Jadi satu kompleks itu bisa ada kurang lebih 12 kamar, ada di lantai 1 dan lantai 2. Berikut penampakannya.
|
Saya kebagian kamar lantai dua |
|
Lorong camp cewek |
Malam itu setelah perjalanan panjang, saya memutuskan untuk istirahat. Karena besok aktifitas dimulai. Besok kami diwajibkan mengambil badge kan mengikuti safety training. Demikian postingan dari saya tentang perjalanan panjang menuju daerah PT NNT. Di postingan selanjutnya saya akan menceritakan pengalaman-pengalaman seru saya selama disini. Terimakasih sudah membaca cerita saya.. :)
Baca juga :
Pengalaman Seru Onsite di PT NNT
Tidak ada komentar:
Posting Komentar